Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2023

"Nasib Seorang Jamet Bukan Hanya Mimpi: Jamet yang Berjuang untuk Mengubah Nasibnya"

Gambar
TIDAK SEMUANYA MENJADI ALASAN!  Yang Benar Adalah Bagaimana Kita Bisa Merubah yang TIDAK  mungkin Menjadi MUNGKIN!  JAMET BUKAN SEMABARANG JAMET!  Mengadu Nasib Dan Mewujudkan Masadepan!  Jamet adalah seorang pemuda yang hidup dalam keadaan sulit. Ia lahir dan besar di desa kecil yang jauh dari perkotaan. Keluarganya hidup dalam kemiskinan yang amat sangat dan terpaksa mengandalkan pekerjaan sampingan di ladang dan kebun untuk bertahan hidup. Sejak kecil, Jamet telah mengalami kesulitan untuk mendapatkan pendidikan yang layak. Sekolah terdekat terletak beberapa kilometer jauhnya dan untuk sampai ke sana, ia harus berjalan kaki selama lebih dari satu jam setiap harinya. Belum lagi jika hujan turun, jalan berlumpur dan licin yang membuatnya mudah terpeleset dan jatuh. Namun, Jamet tidak pernah menyerah. Ia selalu bersemangat untuk belajar dan mendapatkan pengetahuan yang lebih luas. Karena itu, ia selalu rajin membaca buku-buku yang ada di ...

BAHANA DEMONTRASI

Bahana Karya: Rahmad Romadlon Siapa telah membeli lagi Rombongan-rombongan demonstrasi Guna menghadang cepat langkah Lembaga anti rasuah membedah Para terjangkit penyakit kronis korupsi Demonstrasi terbaca kurang gizi Sebab bukan adonan ideologi Kecuali ciprat makanan di jalan  Kemelaratan menyumpal lapar Apalagi demonstrasi pasar Gelap harga di atas trotoar-trotoar Makan tak mampu lumpuhkan nurani Kuat penggiat gelintir anti korupsi Hingga tampak aksi mainan pada asuhan para gagah ketakutan Menyeret-nyeret para awam keadaan Namun jangan harap mati keberanian Jika hanya ditikam ranting musiman Nurani tidak bisa diingkari Walaupun raga roboh tetap kuat berdiri Sampai kelak datang sebuah masa Deru gelombang reformasi kedua Atau degup hidup kembali bahana revolusi Bahana itu tidak kompromi Selalu bangun manakala sendi-sendi tiada berfungsi Di masa itu pula, demonstrasi mahal harga Maka tidak bisa ditawar-tawar. Baca Juga Disini!